--> Back To Top

Kumpulan artikel aktual dan aktif

Saturday, September 05, 2015

Tips pertama kali menginjakkan kaki di jakarta

Tips pertama kali menginjakkan kaki di jakarta
Tips pertama kali menginjakkan kaki di jakarta - Setiap tahun banyak para pendatang dari luar daerah untuk berbondong bondong pergi merantau ke Jakarta, tujuan mereka mencari kelayakan hidup, mengejar kesuksesan dan mendapatkan sesuatu yang lebih dari apa yang telah mereka bayangkan selama ini.

Tapi, tahukah anda banyak orang yang tak mengerti kehidupan di jakarta seperti apa. 

Berikut saya berikan tips bagi orang yang belum pernah sama sekali ke Jakarta agar senantiasa menjaga diri(berdasarkan pengalaman)

 

Apa saja tips pertama kali menginjakkan kaki di jakarta?


1.  Berlagak sok tau

Berdasarkan pengalaman saya, orang jakarta(yang hendak bermaksud jahat) sudah membaca gerak gerik para pendatang baru dari "kampung", dan pastinya mereka sudah sangat mengerti orang yang "seperti hendak mencari sesuatu" dan terkesan tak tahu apa apa di jakarta. itulah sasaran mereka.
Untuk itu, anda yang baru menginjakkan kaki di jakarta cobalah bersikap sok tau yang seolah anda sudah bertahun tahun tinggal di jakarta, jika mau bertanya ke seseorang cobalah bertanya sewajarnya dan jangan terlalu mendetail.

2. Hindari kerumunan di angkot

untuk anda yang ingin menuju suatu tempat tertentu via bus kota, ataupun KRL,di jakarta, sebaiknya anda coba hindari angkutan umum yang penuh dan banyak yang berdiri, jika sudah terlanjur terjebak di dalam, cobalah menghindar dari orang orang yang berjubel, apalagi yang membawa  tas ransel di depan, bisa jadi itu adalah copet dan kawanannya banyak.
selalu waspada.

3. Jangan sendirian 

Cobalah selalu mengajak teman kemanapun anda pergi, karena disamping buat teman ngobrol anda bisa saling menjaga satu sama lain.

4. Selalu jaga kesopanan

Point yang amat sangat penting kapanpun dan dimanapun anda berada 'opo maneh ndek kampunge uwong' (apalagi di kampung orang, red) adalah berbuat baik, salah satunya menjaga kesopanan, karena Allah selalu berpihak kepada orang baik.

5. Doa

Doa akan membawa anda ke jalan yang benar, dan anda akan senantiasa dilindungi oleh-Nya.

Komentar yang baik selalu kami tunggu