Petisi cabut penalty Rossi mendekati 500 ribu dukungan
Tidak heran saat race direction menjatuhi hukuman kepada Rossi berupa start di urutan paling belakang di Valencia banyak yang tidak setuju bahkan sangat keberatan. Walaupun banyak juga yang mengatakan hukuman itu terlalu enteng buat "The Doctor". Tapi jika kita cermat, memang masuk akal jika hukuman itu memberatkan Rossi, mengingat tinggal satu seri lagi penentuan juara dunia Rossi malah "dipermainkan" oleh Marc Marquez yang notabene tidak ikut bersaing dalam perebutan juara dunia.
Merasa hukuman yang dijatuhkan kepada Rossi tidak adil, seorang berkebangsaan Inggris bernama Nicholas Davis mulai membuat sebuah petisi di Change.org sejak 3 hari lalu. Lewat petisi yang ditujukan ke race director Mike webb, official FIM dan UFIM , serta managing director Yamaha Lin Jarvis. Dia ingin hukuman penalty Rossi dicabut dengan pertimbangan manuver-manuver Marquez juga membahayakan.
"Integritas motogp saat ini sudah jatuh kedalam kehinaan. Anda baru saja membenarkan taktik balap kotor, dengan menhukum Rossi yang saat ini sedang memburu gelar juara, sementara dia dilecehkan dan disabotase oleh Marc Marquez. Pada saat yang sama Anda membiarkan Lorenzo menyalip saat bendera kuning berkibar, tanpa hukuman." ungkap petisi tersebut.
Untuk lebih jelasnya Anda bisa melihat petisi tersebut di change.org. Saat berita ini diturunkan petisi tersebut sudah mendekati 500 ribu pendukung.
Komentar yang baik selalu kami tunggu